Halaman


lukman eresha

Kamis, 31 Maret 2011

TIPS MELUPAKAN SESEORANG YANG PERNAH KITA CINTAI

Berpisah dengan orang yang pernah kita cintai memang sangat menyedihkan. Perasaan menjadi terombang-ambing, emosi menjadi tidak terkendali dan kadangkala tindakan kekerasan dapat dilakukan terhadap orang lain sebagai pelarian rasa sakit.

Namun sebenarnya hal-hal negatif tidak perlu terjadi, asalkan Anda lebih dapat mengontrol emosi serta merenung sejenak. Bahkan mungkin hubungan Anda bersamanya dapat berakhir sebagai teman setelah cinta Anda berdua usai.

Anda perlu tahu, Anda sedang berada dalam situasi putus cinta tahap ke berapa. Apakah sudah pada tahap siap memecahkan barang-barang, atau Anda sudah melakukannya? Atau mungkin Anda masih pada tahap meratapi cinta yang lalu.

Langkah berikutnya tergantung pada tahap apa yang sedang Anda alami. Jika Anda berada dalam tahap siap-siap untuk mengakhiri kisah cinta Anda, lakukanlah. Jangan tunda satu hari pun untuk menyembuhkan lukanya (atau luka Anda). Jika hubungan Anda sudah selesai, terimalah. Meskipun Anda bukan orang yang mengakhirinya, belajarlah dari pengalaman Anda dan cobalah untuk maju.

Apapun kondisi Anda. Akhirnya, tidak penting lagi apa yang dipikirkan orang lain, tetapi apa yang bisa membuat Anda tenang. Dan penting bagi Anda adalah masa-masa di mana Anda lebih memperhatikan diri Anda dibandingkan masa-masa Anda berduka.

Menerima kenyataan bahwa Anda putus adalah sulit, tetapi dengan melakukan hal ini Anda akan pulih lebih cepat dan mudah. Pada masa ini mungkin perasaan Anda bermacam-macam. Bingung, merasa dikhianati atau bimbang adalah sebagian kecil yang bisa disebutkan. Ingatlah Anda cuma kehilangan seorang kekasih. Wajar untuk berduka, bahkan membiarkan diri Anda berduka untuk beberapa saat adalah hal yang wajar.

Setelah masa berduka, sekaranglah waktunya untuk melangkah maju. Hal ini memang lebih mudah dikatakan daripada dilakukan. Tetapi ada cara melakukan ini agar berhasil.

Mencari tahu siapa sebenarnya teman-teman terbaik Anda, kemudian bergabunglah dengan mereka. Keluar dan bersenang-senanglah.

Buatlah daftar tentang hal-hal yang ingin Anda lakukan atau selalu ingin Anda lakukan. Ajak teman dekat Anda. Atau mungkin Anda melakukannya sendiri.

Tetap aktif secara fisik dan mental bisa membantu Anda melupakan mantan pacar. Ini bisa membebaskan pikiran Anda dari situasi yang sedang terjadi dan membantu Anda menatap masa depan.


Hal-hal lain yang mungkin dapat Anda lakukan:


Buang atau sembunyikan foto-foto atau benda-benda yang menyimpan kenangan atau membuat Anda ingat si dia.

Sibukkan diri Anda. Dengan belanja, tentu saja yang benar Anda butuhkan, berolah raga dan lain-lain.

Gunakan waktu untuk berkenalan dengan kegiatan baru atau lingkungan baru.

Lebih aktif melakukan kegiatan keagamaan Anda.

Kencanlah untuk menaikkan lagi kepercayaan diri Anda, tapi jangan asal tabrak.

Pergilah berlibur dengan teman-teman Anda.

Bicarakan perasaan Anda atau suasana hati Anda setelah putus cinta.

Nikmati kesendirian Anda untuk sementara. Anda mungkin akan merasakannya lebih menyenangkan.

Ajak teman wanita atau pria Anda keluar, mungkin sekadar jalan-jalan atau makan.

Dan yang harus Anda ingat, tidak ada sesuatu yang tidak bisa Anda atasi.


Hal terakhir yang harus diingat, tundalah untuk mencari pacar baru. Hubungan baru yang mungkin bisa saja mengobati luka hati Anda, tetapi sebaiknya jangan hanya mengikuti emosi Anda. Ketika akan memasuki hubungan baru, penting bagi Anda untuk benar-benar mengenal orang itu.
»» Readmore

Jumat, 11 Maret 2011

Langkah Meraih Kesuksesan Dalam Dunia Blog

Sebenarnya saya tidak pantas menulis artikel ini kedalam blog saya. Karena saya sendiri belum meraih kesuksesan itu. Namun untuk meraih semua yang telah saya dapatkan dalam dunia blogging selama ini, saya menerapkan suatu langkah. Saya memperoleh seperti trafik, wawasan, dan lainnya dengan langkah ini. Langkah-langkah yang menopang diri saya untuk terus berdiri dalam dunia blogosphere.



Ini adalah langkah yang telah menjadi pijakkan saya selama ini dalam dunia blogosphere.

Belajar = Wawasan
Belajar dari hal yang telah lalu sangatlah baik. Belajar tidak hanya dari kesalahan yang pernah dilakukan di masa lalu, tapi juga belajar dari keberhasilan. Setelah berhasil, kembangkan wawasan dan pelajaran yang telah anda dapatkan. Yang perlu diingat adalah, belajar blogging itu tidak hanya terbatas pada satu sisi, tapi juga sisi lain. Belajar itu tidak hanya belajar coding dan bagaimana mengedit template anda, tapi juga belajar SEO yang akan mendatangkan pengunjung untuk blog anda.

Posting = Menulis
Setelah anda mendapat cukup pelajaran tentang dunia blogging, barulah memulai menulis dengan membuat sebuah blog. Karena blog adalah media terbaik dalam menulis. yang perlu di perhatikan adalah, janganlah mencoba untuk menjiplak karya orang lain ataupun hasil tulisan orang lain. Karena dengan satu kalimat saja anda menjiplak hasil karya orang lain maka itu sama saja dengan satu langkah menjatuhkan anda. Hal ini karena inti utama dari SEO adalah Unic Content (Konten Original).


Visitor = Trafik = Pengunjung
Setelah anda mahir dalam menulis dan SEO (akan lebih baik jika mahir juga dalam coding), maka biasanya secara otomatis anda akan memperoleh pengunjung. Anda hanya tinggal lebih memperdalam wawasan anda tentang SEO dan menerapkannya untuk blog anda. Lalu dengan disertai dengan promosi dan blogwalking ke blog-blog lain akan lebih memberikan visitor untuk blog anda.

Earning = Penghasilan
Ini adalah sebuah pilihan untuk anda. Jika anda ingin membuat blog anda sebagai lahan penghasilan untuk blog anda maka jangan pernah ragu untuk me-monetize blog anda. Namun jika anda tidak tertarik untuk monetize blog, anda bisa melakukan hal lain seperti maksimalisasi SEO misalnya. Ini adalah pilihan. Sebuah catatan, Jika anda memilih untuk me-monetize blog, maka lakukanlah step ini sebagai langkah akhir. Karena kesuksesan yang baik dan bertahan lama adalah kesuksesan yang diraih dengan kerja keras terlebih dahulu.

Sedangkan kesalahan fatal bagi saya dalam melakukan aktifitas blogging ini adalah, kurangnya wawasan seputar dunia blogging seperti SEO, coding, dll dalam membuat blog. Saya membangun blog tanpa di landasi/dimodali dengan wawasan yang cukup. hingga akhirnya saya menyesal karena saya tidak menggunakan domain berbayar untuk blog ini dan sangat mengalami kesulitan dalam melakukan monetize blog.

Sekian untuk evaluasi blog anda hari ini. Semoga dengan diterbitkannya artikel ini bisa menambah wawasan anda dan menjadi pelajaran berharga bagi anda. Selamat malam, semoga artikel ini bisa menemani anda dalam merayakan tahun baru islam (bagi umat muslim) dan juga merayakan kemenangan TimNas Indonesia karena menjadi Sang Pemenang.

NB:
Jika anda melakukan step by step sesuai urutan langkah diatas, Maka dapat dipastikan anda akan meraih kesuksesan dengan cepat.
»» Readmore

Tips Blog Terlihat Profesional

17 tips agar halaman blog terlihat lebih Profesional :

1. Lakukan pengecekan halaman pada beberapa web browser yang berbeda: Tampilan halaman anda begitu cantik di
browser firefox tetapi belum tentu bagus di browser IE atau Opera atau browser yang lain.
Ingat pengunjung blog anda tidak hanya menggunakan satu browser saja. untuk itu anda coba lakukan pengecekan
dengan browser yang berbeda, misalkan : Firefox, Flock, Mozilla, IE, Opera, Safari.
2. Pilihan warna pada blog : Pemilihan warna memang susah-susah gampang semuanya tergantung selera pemilik blog.

Jangan terlalu egois, pilih warna sesuai dengan tema blog anda. coba anda pikir jika blog anda tentang agama dengan
pilihan warna hitam, terlihat janggal bukan! kebanyakan warna hitam lebih cenderung ke situs yang bertemakan
underground.
3. Hindari Memasang Jam : Tanyakan pada diri anda sendiri apa gunanya memasang jam di blog anda, jika hanya
sebagai pengingat waktu atau untuk mempercantik halaman sebaiknya tidak usah digunakan, apa gunanya jam pada
taksbar windows. yang jelas bakal bikin load page anda semakin berat.
4. Hindari pasang kalender : Apa gunanya kalender windows? orang butuh informasi dari blog anda bukan ingin melihat
kalender. sekedar informasi kalender yang saya maksud adalah kalender umum, beda dengan kalender yang
menampilkan sebuah posting (biasanya banyak digunakan pengguna wordpress)
5. Hindari pasang jumlah pengunjung tetap: jika blog anda baru jangan gunakan jumlah pengunjung (counter), ini akan
berakibat penilaian yang buruk terhadap blog anda. walaupun untuk beberapa penyedia layanan counter menyediakan
fasilitas untuk memanipulasi dan menambah jumlah pengunjung secara manual, coba anda pikir blog yang baru dibuat
sudah mencapai 100.000 pengunjung apa itu mungkin?.
6. Jangan memelas untuk meminta mengklik iklan : hindari kata "klik iklan dibawah ini" atau bahasa apapun yang
meminta pengunjung anda untuk mengklik iklan. sampai saat ini ada beberapa blog yang melakukan hal tersebut (maaf
jika blog anda termasuk dalam hal ini) siapa sih didunia ini yang suka diperintah, Tanpa anda menyuruhpun pengunjung
bakal mengklik iklan tersebut jika dirasa berguna gai mereka.
7. Jangan memasang iklan yang berserakan : Iklan yang banyak memang sangat menguntungkan, namun jangan
sampai isi halaman anda hanya iklan dan iklan. Pasang iklan sewajarnya saja dan tahukah anda pengunjung sangat
risih dengan adanya iklan yang telihat melebihi kapasitas dari isi halaman blog anda.
8. Hindari memasang lagu pada blog : Selain bikin halaman berat blog yang menampilkan lagu agak terkesan tidak
profesional dan maaf agak terkesan jaman dulu (jadul). Tidak masalah jika blog anda tentang musik atau blog personal
tapi untuk blok bisnis kayanya kurang cocok.
9. Menampilkan status IP pengunjung : Blog anda bukan program spy khan?, jadi lebih baik tidak usah dipasang agar
pengunjung tidak merasa dimata-matai.
10. Memasang widgets yang tidak ada hubunganganya dengan blog : Menambahkan widgets memang menyenangkan
tapi jika tidak ada hubungannya malah blog anda terkesan aneh. pasanglah widget sesuai dengan kebutuhan saja.
11. Jangan hanya Copy-Paste : Saya tidak melarang anda untuk melakukan Copy-Paste, jika memang dilakukan
sebaiknya perbaiki juga code scriptnya, hargai jerih payah penulis sebenarnya karna jika hanya copy-paste tulisannya
tidak bakal terlihat rapi dan kemungkinan gambar yang diikutsertakan tidak bakal muncul.
12. Perhatikan tanda baca : Perhatikan tulisan anda apakah sudah benar tanda bacanya. Kesalahan dalam titik koma
saja akan berakibat mempunyai arti yang berbeda.
13. Jangan gunakan gambar yang besar : Gambar memang mempercantik halaman anda, gambar yang besar justru jadi
bumerang buat loading page anda. yang jelas blog anda pasti akan diabaikan untuk sementara waktu ketika loading
page sedang berjalan.
14. Periksa Dead link : Link yang telah mati bakal tidak disukai pembaca, jangan kan pembaca search engine pun tidak
menyukai hal ini. Lakukan pengecekan dead link sesering mungkin, banyak tools di internet yang bisa melakukan tugas
ini.
15. Jangan terlalu banyak memposting artikel orang lain : Ini akan mendapat respon buruk dari pembaca, karena
pembaca akan lebih berpikir lebih baik membaca ke sumber-nya secara langsung.
16. Selalu pasang nama sumber artikel : Blog yang profesional selalu menghargai jerih payah orang lain, yang jelas
memasang nama sumber tidak merugikan anda sedikitpun sebaliknya penghargaan atas jerih payah orang lain itulah
yang membuat anda terlihat lebih profesional.
17. Cara merespon komentar yang baik : Jangan pernah bersikap menggurui, hargai semua komentar dengan bijak
walau pun ada beberapa komentar yang menyebalkan. Ingat! blog tempat orang menuangkan semua ide dan pemikiran
jadi semua orang pasti mempunyai pendapat yang berbeda.
»» Readmore

Paket Harga pembuatan Website

Solusi online yang tepat bagi perusahaan anda atau bisnis perorangan yang ingin mempunyai website untuk tujuan memasarkan produk ataupun jasanya melalui internet.

Beberapa macam paket pembuatan website yang di tawarkan :

  • Paket Web Standar (CMS): Rp.4.500.000,- langsung online. Website utama,contoh: Home, About us, Product / Services, Clients, Articles / News, Contact us. Desain website sesuai template bisnis, non-flash (tanpa animasi header). Mendapat Free nama domain dan Hosting 100Mb Bandwith 5gb. Selama 1 tahun. Tahun ke-2 dst hanya membayar Rp. 600.000/tahun. (biaya perpanjangan nama domain/tahun, sewa space hosting/tahun dan web service/tahun). Lama pembuatan website 10 hari kerja.
  • Paket Web Profesional (CMS): Rp. 9.750.000 langsung online (Web
    CMS + Animasi Flash header + jumlah halaman unlimited tergantung kapasitas hosting).
    Desain web menarik & profesional (bukan template pasaran). Mendapat Free nama domain + Hosting 250Mb Bandwith 10gb alamat email 20 buah Selama 1 tahun. Tahun ke-2 dst hanya membayar Rp. 1.000.000/tahun. (biaya perpanjangan nama domain, sewa space hosting dan web service). Lama pembuatan website 21 hari kerja.
  • Paket Web Enterprise (CMS): Rp. 13.500.000, langsung online (Web CMS + Animasi Flash header + jumlah halaman unlimited tergantung kapasitas hosting). Desain web menarik, profesional dan fitur lebih lengkap (bukan template pasaran). Mendapat 1 buah free nama domain dan Hosting 500MB Bandwith 20GB selamat 1 tahun. Alamat Email unlimited. Selama 1 tahun. Tahun ke-2 dst hanya membayar Rp.1.600.000/tahun. (biaya perpanjangan nama domain/tahun, sewa space hosting/tahun dan web service/tahun). Lama pembuatan website 30 hari kerja.
  • Paket Web Exclusive (CMS): diperuntukan bagi Anda yang menginginkan website dengan fitur tak terbatas, artinya website yang memiliki fitur lengkap sesuai dengan kebutuhan bisnis anda, tanpa ada batasan seperti paket website lain. Untuk harga pembuatan Web Exclusive ditentukan dan disesuaikan berdasarkan kompleksitas dan banyaknya menu/fitur website.

Fasilitas web CMS:

Isi website dapat diupdate secara online oleh pemilik website, anda akan diberikan training cara menggunakan menu panel admin untuk meng update isi website seperti: menambah/menghapus artikel atau foto. (semudah anda menggunakan program Word, Excel).

Bagi anda pemesan dari luar kota / luar.P.Jawa, anda akan diberikan modul file pdf berisi petunjuk cara menggunakan menu panel admin untuk meng update isi website & konsultasi online menggunakan fasilitas chating Yahoo Messenger. Website didaftarkan pada search engine seperti Google, Yahoo & Bing.

Cara Pemesanan website:

Siapkan data materi website anda selengkapnya : foto, logo, moto, slogan, sejarah usaha anda (naskah company profile) dan keterangan bidang usaha barang/jasa anda.-Warna primer dan Sekunder yang Mencerminkan usaha anda. Dan Semua Data yang ingin ditampilkan pada website yang akan dibuat.

Pembuatan website dimulai setelah menerima pembayaran uang muka (DP) sebesar 50% dari harga pembuatan web dan semua data materi website telah diterima. Dan sisa pembayaran 50% silahkan dilunasi setelah website selesai dibuat.

»» Readmore

Paket Harga pembuatan Toko Online

Bagi anda yang mempunyai usaha dan ingin memperluas jaringan pemasaran anda, paket website ini sangat cocok buat anda. Banyak sekali keuntungan yang bisa anda dapatkan. Mulai dari penghematan biaya operasional sampai daerah pemasaran yang luas dan paling disuka adalah keuntungan yang meningkat.

Modul pelengkap Toko Online sesuai kebutuhan : seperti Online Live Chat, Visitors Counter, Login dll. Dilengkapi dengan shoping cart (keranjang belanja), dan Otomatis Invoice order. Anda sebagai pemilik toko online, dapat mengedit/tambah produk, stok, harga dan lain-lain setiap saat tanpa perlu bantuan orang lain.

Beberapa macam paket pembuatan Toko online yang ditawarkan :

  • Paket Toko Online (tanpa animasi) : Rp. 4.500.000,- Rp. 5.500.000,- langsung online. Mendapat Free nama domain dan Hosting 120Mb Bandwith 5gb alamat email 10 buah selama 1 tahun. Tahun ke-2 dst hanya membayar Rp. 750.000/tahun. (biaya perpanjangan nama domaintahun +sewa space hosting dan web service). Lama pembuatan website 10 hari kerja. Contoh: Toko Online tanpa animasi
  • Paket Toko Online (dilengkapi animasi flash banner & header): Rp. 10.500.000,- Rp. 11.500.000,- langsung online((Web CMS + Animasi Flash header + jumlah halaman & foto produk unlimited tergantung kapasitas hosting). Mendapat Free nama domain + Hosting 250Mb Bandwith 20gb alamat email 20 buah selama 1 tahun. Tahun ke-2 dst hanya membayar Rp. 1.000.000/tahun. (biaya perpanjangan nama domain, sewa space hosting dan web service). Lama pembuatan website 21 hari kerja. Contoh : Toko Onlline dengan animasi
  • Paket Toko Online Exclusive: diperuntukan bagi Anda yang menginginkan website dengan fitur tak terbatas, artinya website yang memiliki fitur lengkap sesuai dengan kebutuhan bisnis anda, tanpa ada batasan seperti paket website lain. Untuk harga pembuatan Toko Online Exclusive ditentukan dan disesuaikan berdasarkan kompleksitas dan banyaknya menu/fitur website.

Fasilitas Toko Online:

Anda akan diberikan training cara menggunakan menu admin untuk mengelola Toko online/Web e-commerse (semudah anda menggunakan program Word, Excel).

Bagi anda pemesan dari luar kota / luar.P.Jawa, akan diberikan fmodul file pd berisi petunjuk cara menggunakan menu admin untuk mengelola toko online dan konsultasi online menggunakan fasilitas chating YM.

Toko Online akan didaftarkan ke search engine ternama Google,Yahoo, Bing sehingga menjamin website anda dapat mudah dicari dan ditemukan oleh (calon) pelanggan anda.

Untuk E-commerce/Toko Online, minimal 10 Produk pertama yang ingin dimasukan (kategory,nama produk,detail, gambar, harga, berat). Jumlah produk tidak terbatas, anda dapat menambah sendiri, produk-produk lainnya dengan mudah.

Cara Pemesanan Web Toko Online:

Siapkan data web anda selengkapnya : foto, logo, moto, slogan, sejarah usaha anda (naskah company profile) dan keterangan bidang usaha barang/jasa anda.-Warna primer dan Sekunder yang Mencerminkan usaha anda. Dan Semua Data yang ingin ditampilkan pada website yang akan dibuat.

Pembuatan website dimulai setelah menerima pembayaran uang muka (DP) sebesar 50% dari harga pembuatan web dan semua data materi website telah diterima. Dan sisa pembayaran 50% silahkan dilunasi setelah website selesai dibuat.

»» Readmore